INSTITUSI PENDIDIKAN SOCIOPRENEUR, CERDAS, MANDIRI, PENUH KASIH

 

Pendidikan kejuruan dibangun dengan tujuan untuk membentuk tenaga kerja yang terampil, kompetitif dan berkompetensi sejak dini. Sehingga peserta didik lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) sudah siap bekerja sesuai bidangnya. Sehingga perlu didukung dengan kurikulum yang sesuai. SMK Santa Maria menggunakan Kurikulum 2013 (K-13)  yang merupakan kurikulum tetap diterapkan oleh pemerintah untuk menggantikan Kurikulum-2006 (KTSP).

Tuntutan dari K13 adalah menanamkan karakter yang baik, siswa memiliki kompetensi yang memadai serta memiliki kreativitas dan inovasi yang lebih untuk bekal saat lulus dari sekolahnya.

Dalam proses pelaksanaan pendidikan kejuruan yang berbasis pada K13 yang mana siswa dituntut untuk dapat berfikir kreatif dan inovatis serta pengembangan diri yang mereka miliki haruslah dikeluarkan untuk menunjang pembelajaran. Kurikulum 2013 SMK berfokus pada metode pembelajaran problem based learning, penguatan literasi, serta penguatan pembentukan karakter.